Ada banyak pengguna aktif di Instagram namun masih ada beberapa yang belum mengetahui cara repost Instagram yang benar. Padahal setiap melihat timeline di Instagram, tentu akan ditemukan banyak sekali gambar dan video menarik.
Yang kemudian ingin sekali ditampilkan juga ke feed atau story Instagram. Untuk repost Instagram sendiri dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu dengan aplikasi dan tanpa aplikasi.
Semua cara ini sangat mudah dan simple untuk dilakukan. Simak penjelasan berikut jika ingin repost kiriman teman atau yang lainnya:
Daftar Isi Artikel
Gunakan Aplikasi Repost for Instagram
Cara pertama yang dapat dilakukan untuk repost Instagram adalah dengan memanfaatkan aplikasi. Saat ini ada banyak aplikasi yang bisa dimanfaatkan untuk hal tersebut.
Salah satu aplikasi yang terbilang populer dan cukup direkomendasikan untuk repost Instagram adalah Repost for Instagram. Aplikasi ini berukuran 25 MB dan sudah diunduh hingga 10 juta kali lebih.
Sementara untuk tampilan aplikasi sangat sederhana sehingga mudah digunakan oleh siapapun. Bahkan untuk orang awam sekalipun. Adapun penggunaan aplikasi ini bisa digunakan di iOS maupun Android. Berikut caranya:
- Unduh dan install aplikasi terlebih dahulu.
- Buka Instagram dan pilih gambar atau video yang ingin di repost.
- Klik tanda titik tiga dan pilih salin tautan atau copy URL, maka postingan tersebut akan muncul di beranda aplikasi.
- Klik repost maka postingan akan muncul di feed Instagram.
Baca Juga : Template dan Ukuran Story Instagram (InstaStory)
Repost Instagram Tanpa Aplikasi
Selain dengan aplikasi, cara repost Instagram juga bisa dilakukan tanpa harus memanfaatkan aplikasi. Caranya sangat mudah, cukup dengan mengikuti beberapa alternatif berikut ini:
1. Screenshot
Salah satu cara manual yang bisa dilakukan apabila ingin repost Instagram dan di unggah di feed Instagram. Cara ini sangat mudah dilakukan, sebab hanya perlu screenshot gambar yang ingin di repost.
Kemudian crop gambar sebelum di posting ke feed Instagram. Kekurangan dari cara ini adalah tidak bisa repost video.
Pengguna hanya bisa repost gambar saja. Selain itu, cara ini bisa dilakukan jika memang pengguna tidak mau mengunduh aplikasi downloader Instagram karena akan memenuhi penyimpanan HP.
2. Repost IG Story dengan Fitur
Instagram story merupakan fitur Instagram yang banyak digunakan. Fitur ini dimanfaatkan untuk menunjukkan aktivitas sehari-hari penggunanya.
Pengguna Instagram sendiri tentunya ingin repost postingan di timeline yang dirasa menarik. Berikut ini cara untuk repost kiriman di story Instagram:
- Buka aplikasi Instagram dan pilih postingan yang ingin di repost di Instagram Story.
- Klik tanda panah yang ada di bawah postingan.
- Kemudian postingan akan otomatis muncul di story.
3. Repost Instagram yang Ditandai oleh Teman Lain
Beberapa pengguna Instagram, tentunya pernah di tag oleh teman di Instagram Story nya. Karena ditandai, tentunya pengguna juga ingin repost ke Instagram Story pribadi.
Cara untuk repost story ini tentunya sangat mudah. Cukup dengan mengikuti petunjuk berikut ini:
- Setiap kali di tag oleh teman di story, maka otomatis akan masuk ke DM (Direct Message).
- Klik DM tersebut.
- Pilih Add this to your story atau tambahkan ini ke cerita.
- Maka story tersebut otomatis sudah ada di Instagram Story.
Itulah beberapa cara repost Instagram yang dapat dilakukan dengan mudah. Perlu diingat, apabila ingin repost story dari postingan orang lain.
Pastikan pemilik postingan tersebut sudah memberikan izin. Semoga informasi dari dosenmuda.id ini bisa memberikan manfaat dan membantu ketika merasa kesulitan saat akan repost Instagram.
Originally posted 2022-06-21 14:52:45.